Post Credits
"Memang ya, Dezmy paling mantap kalau dinikmati saat parade malam."
"Setuju banget."
"Habis ini gimana? Sebelum pulang, kita mampir ke Pohon Harapan dulu, yuk?"
"Boleh juga. Lagipula, taman sebentar lagi tutup, pasti udah nggak terlalu ramai."
Empat anggota klub tenis putri dari Minefuji Academy, yang sedang menikmati liburan di Dezmyland, meninggalkan area air mancur di tengah taman dan menuju ke area acara Pohon Harapan.
"Wuaaah, pohonnya keren banget!"
"Sumpah, ini estetik banget!"
"Setuju!"
"Nih, semuanya ambil pita masing-masing."
Salah satu dari mereka, yang sudah membeli pita sebelumnya di dalam taman, membagikannya kepada semua orang.
"Mika emang paling pengertian."
"Mau nulis apa?"
"Jelas lah, pengen punya pacar!"
"Setuju!"
Keempatnya, tanpa ragu, menuliskan keinginan yang sama di pita mereka. Mereka lalu menemukan satu cabang pohon yang baru memiliki dua pita terikat di sana, dan memutuskan untuk menggantung pita mereka bersama di tempat itu.
"Banyak juga ya pita yang desainnya custom."
"Kalau yang custom biasanya punya pasangan, sih."
"Setuju!"
"Eh, lihat ini deh."
Mika menunjuk ke pita yang sudah lebih dulu terikat di cabang itu.
"Astaga, ini kocak. Mereka pakai pita yang sama dan menulis harapan yang sama."
"Ehh, tapi kita juga, kan?"
"Setuju!"
"Tapi, mereka jelas pasangan, tapi isi tulisannya malah bikin lucu."
Mereka berempat berkumpul, memperhatikan pita yang terikat di sana.
"Kayaknya mereka anak SMP, deh."
"Setuju!"
"Atau jangan-jangan masih SD?"
"Duh, polos banget~"
Sambil menatap dua pita yang tergantung bersebelahan, mereka semua tersenyum.
『Semoga aku bisa lebih jujur.』
『Aku ingin bisa lebih jujur.』
"""Haaah… semoga pasangan-pasangan ini meledak saja!"""
"Setuju!"
Keempat anggota klub tenis yang sedang memasuki usia remaja itu menghela napas sejenak, lalu kembali tertawa bersama dan pulang dengan riang.
Tidak boleh adanya spoiler, hormati user lainya. Gunakan komentar dengan bijak sebagai tempat berdiskusi.